KABARFAJAR.COM-Isra Miraj adalah dua bagian perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Islam Muhammad SAW dalam waktu satu malam saja.
Isra Miraj sendiri merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat seluruh Islam di dunia.
Karena pada peristiwa Isra Miraj inilah, Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan salat lima waktu sehari semalam.
Baca Juga: Waduh! Gegara Fobia Buang Air Besar, Model ini Dilarikan ke RS Usai 2 Minggu Takut BAB
Peristiwa Isra Miraj terjadi pada tanggal 27 Rajab tahun ke-8 kenabian.
Terkait hal itu, Gus Baha pada salah satu ceramahnya menerangkan para ulama ahlussunah sepakat bahwa Isra awalnya adalah hiburan untuk Nabi Muhammad SAW yang tengah mengalami amul huzni (tahun kesedihan).
Pada tahun itu, Nabi Muhammad SAW ditinggal oleh pamannya, Abu Thalib yang selama ini melindunginya dalam dakwah.
Baca Juga: INILAH KRONOLOGI Pembunuhan Wanita Cantik di Stadion Badak Pandeglang yang Bikin Gempar Banten
Juga ditinggal istrinya tercinta, Sayyidah Khadijah yang banyak berkorban secara materil dan moril untuk dakwah Nabi.
Untuk menghibur Nabi Muhammad SAW, Allah SWT memperjalankan Nabi Muhammad SAW ke Masjidil Aqsha.
Namun untuk Miraj sendiri, para ulama berbeda pendapat mengenai yang naik menemui Allah SWT hanya jasad beliau atau bersama dengan ruhnya juga.
"Nabi Muhammad itu bukan hanya diuji secara fisiknya. Tetapi diuji secara intelektualnya." terang Gus Baha.
Sebagaimana kita ketahui bahwa Nabi Muhammad SAW ditanyai para kafir Quraisy tentang bagaimana kondisi Masjid al-Aqsha, arah pintunya dan sebagainya.
Artikel Terkait
Gus Baha: Hidup Itu Rileks Saja, Jangan Dibuat Susah
Gus Baha: Jika Sholat Tidak Khusyuk, Apakah Percuma?
Ceramahnya Selalu Ceria dan Menyejukkan, Ternyata Ini Alasan di Balik Metode Ceramah Gus Baha
Kata Gus Baha: Istrimu Adalah Surgamu
Gus Baha: Janji Allah Pasti Benar Tapi Kamu Harus Sabar