KABARFAJAR - Sepak terjang Gubernur Papua, Lukas Enembe terbilang ngeri.
Pasalnya, berdasarkan hasil analisis transaksi keuangan Lukas Enembe, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menemukan adanya transaksi.
Dimana transaksi setoran tunai Kasino judi menyangkut Lukas Enembe yang saat ini jadi tersangka di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Baca Juga: Penodong Senjata Api ke Pengendara Avanza di Tol Jagorawi Ternyata Anak Buah Prabowo
"Sejak 2017 sampai hari ini, kami (PPATK) sudah menyampaikan hasil analisis, 12 hasil analisis kepada KPK," kata Ketua PPATK Ivan saat jumpa pers di Kemenko Polhukam, Senin 19 September 2022.
Kata Ivan, kasus ini terdapat setoran tunai atau ada setoran dari pihak lainnya yang angkanya mencapai ratusan miliar.
"Salah satu hasil analisis itu adalah terkait dengan transaksi setoran tunai yang bersangkutan di kasino judi senilai 55 juta dolar, atau Rp560 miliar itu setoran tunai dalam periode tertentu," jelas Ivan.
Sebelumnya, Menko Polhukam, Mahfud MD mengatakan, dugaan korupsi Lukas Enembe ini tidak hanya gratifikasi Rp1 miliar.
Baca Juga: Nikita Mirzani Kena Sentil Hacker Bjorka, Disebut Cuma Pura-pura Baik
Mahfud MD mengungkap laporan PPATK ke KPK terkait pengelolaan uang yang jumlahnya ratusan miliar.***
Artikel Terkait
PPATK Menduga Ada Sejumlah Influencer Terlibat TPPU dari Investasi Bodong
Usai Izin PUB-nya Dicabut Kemensos, Kini Giliran PPATK Setop Sementara Transaksi dari Rekening Milik ACT
Rektornya Kena OTT KPK, Begini Nasib Mahasiswa Unila yang Diterima Karena Menyuap
Profil Rektor Unila Lampung Prof Karomani Asal Pandeglang yang Ditangkap KPK di Bandung, Kasus Suap PMB
Data Milik KPK Masih Aman, Wakil Ketua KPK Berharap Tidak jadi Sasaran Bjorka