KABARFAJAR.COM-Fakta baru tentang kasus pembunuhan seorang pria yang dilakukan oleh tetangga korban diungkap oleh Kasatreskrim Polres Lombok Tengah, Iptu Redho Rizki Pratama.
Sebelumnya diberitakan, seorang pria di Lombok Tengah tewas dibunuh oleh tetangga sendiri pada Rabu, 15 Maret 2023 pagi.
Adapun pria yang menjadi korban tersebut diketahui bernama Doni Wirawan, Warga Dusun Perok Barat, Desa/Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah.
Baca Juga: JELANG RAMADHAN 2023, Suzuki Baleno Beri Diskon Berkah Hingga Rp35 Juta, Buruan Boyong
Sedangkan pelaku yang tak lain tetangga korban diketahui bernama Syawaludin.
Menurut Redho, pelaku nekat membunuh tetangganya itu karena memiliki dendam pribadi.
Meski begitu, Ridho mengatakan bahwa pihaknya masih terus mendalami motif pembunuhan tersebut.
Baca Juga: Harganya Lebih Murah dari Wuling Alvez, Intip Spesifikasi Mobil SUV Termurah di Indonesia
"Kalau dari pengakuan dendam saja. Penyebabnya mengaku demikian, masih kami dalami juga," kata Redho pada wartawan, Rabu 15 Maret 2023.
Redho juga menyebut hingga saat ini, Syawaludin masih menjalani pemeriksaan di kantor polisi.
Karena itulah, Ridho belum dapat membeberkan sangkaan pasal terhadap Syawaludin karena masih dalam proses penyidikan.
Baca Juga: NGERI, Warga Lampung Timur Tewas setelah Honda CBR yang Dinaiki Bertabrakan dengan Truk di Serang
Sementara itu, Kepala Dusun Perok Barat Ahmad Busairi mengungkap jika korban tewas dengan cara digorok saat tidur di dalam kamarnya.
"Pelaku ini datang kan minta dibuatkan kopi oleh kakak korban Dodi," terang Busairi, Rabu siang.
Artikel Terkait
Anak Anggota DPRD Tewas Diduga Jadi Korban Tawuran, 31 Terduga Pelaku Diciduk Polisi
Mahasiswi UI Berinisial MP yang Tewas Bunuh Diri di Apartemen Jakarta Selatan Merupakan Asesi Psikolog
Gegara Cekcok di Bilik Karaoke, Seorang Pria Tewas Bersimbah Darah, Polisi Ringkus 4 Pelaku
DIBAKAR Api Cemburu Mantri RSUD Ini Suntik Kepala Desa Curug Goong Serang hingga Tewas
NGERI, Warga Lampung Timur Tewas setelah Honda CBR yang Dinaiki Bertabrakan dengan Truk di Serang