KABARFAJAR-Sejak kasus dugaan KDRT mencuat, semua netizen mendukun Lesti Kejora. Para netizen mengecam aksi suami Lesti Kejora, Rizky Billar yang diduga lakukan kekerasan dalam rumah tangga.
Atas kasus KDRT itu, Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan. Rizky pun sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus KDRT dan ditahan.
Saat kasus makin meruncing, Lesti Kejora pergi umrah. Nah, setelah pulang dari umrah, Lesti malah mencabut laporan KDRT itu Kamis 13 Oktober 2022.
Atas dasar apa Lesti Kejora mencabut laporan KDRT Rizky Billar.
Baca Juga: Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT, Netizen Pro Kontra
"Alhamdulillah pada akhirnya saya memutuskan untuk mencabut laporan terhadap suami saya," kata Lesti kepada wartawan, Jumat, 14 Oktober 2022.
Lesti Kejora menyampaikan bahwa keputusannya tersebut diambil demi kepentingan anaknya.
"Mau bagaimanapun suami saya bapak dari anak saya," tuturnya.
Menurut Lesti, Rizky juga sudah menyampaikan permohonan maaf dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya.
"Beliau juga alhamdulillah sudah mengakui perbuatannya dan meminta maaf pada saya dan keluaga, dan insyaAllah, kakak dan ibu saya, sangat begitu memaafkan perbuatan suami saya, dan tidak akan terulang lagi," tuturnya.
Polisi sebelumnya secara resmi telah menetapkan Rizky Billar sebagai tersangka kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap Lesti Kejora pada Rabu, 12 Oktober 2022itampilkan ke publik sebagai tersangka kasus KDRT kepada Lesti Kejora, istrinya. /YouTube/ Rasis Infotainment
Dia juga resmi ditahan selama 20 hari kedepan terhitung Kamis, 13 Oktober 2022 kemarin.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan Rizky Billar menjadi tersangka usai diperiksa sebagai saksi pada Selasa, 12 Oktober 2022 sekira pukul 11.00 WIB.
Artikel Terkait
Tersangka KDRT Lesti Kejora, Rizky Billar Kembali Jalani Pemeriksaan Hari Ini, 30 Pertanyaan Siap Dicecarkan
Akankah Rizky Billar dan Lesti Kejora Berdamai? Hotma Sitompul: Perang Aja Bisa Damai
Usai Jadi Tersangka Rizky Billar Mengklaim Sang Istri Lesti Kejora Cabut Laporan Kasus Ini
Baru Pulang Umroh, Lesti Kejora Datangi Polres Jakarta Selatan untuk Temui Rizky Billar
Rizky Billar Resmi Jadi Tersangka, Lesti Kejora Cabut Laporan